GIIAS 2019 Hadirkan Promo Menarik dari Astra Financial

by - Senin, Juli 22, 2019

Mengulang kesuksesan di tahun kemarin, GAIKINDO kembali menggelar GIIAS mulai 18 - 28 Juli 2019 di ICE – BSD City, Tangerang. Bisa dibilang sejak tahun 2017 saya diam-diam aktif setiap tahunnya mengikuti gelaran pameran otomotif terbesar ini. Meskipun hanya memantau melalui media sosial namun saya senang dan cukup mendapat gambaran keseruan acaranya.

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya GAIKINDO tidak hanya ingin menghadirkan lini kendaraan dan teknologi otomotif terkini di #GIIASJAKARTA. Pameran mobil baru ini juga disiapkan untuk mengedukasi masyarakat seputar teknologi dan masa depan otomotif. Sebagai "Acara Tahunan" tentu GIIAS 2019 sangat dinanti oleh masyarakat Indonesia.

Terutama bagi mereka pecinta dunia otomotif dan tidak ketinggalan juga para calon pembeli mobil baru yang ingin mendapatkan keuntungan dengan membeli mobil di GIIAS 2019. Teman-teman sudah tahu belum kalau rangkaian GIIAS bukan hanya di Jakarta saja, namun GIIAS juga digelar di Medan, Surabaya dan Makassar, lho.

giias 2019

Astra Financial Sponsor Utama GIIAS 2019


Berbicara tentang keuntungan membeli mobil baru juga kredit mobil di GIIAS 2019 memang sepertinya menjadi hal utama yang banyak dicari. Tentu saja membeli mobil di GIIAS 2019 memiliki banyak keuntungan seperti pilihan mobilnya lebih banyak, seperti nama-nama besar seperti Toyota, Honda, Mitsubishi, Wuling, Mazda, Mercedes-Benz, dan Volkswagen akan jadi penghias di setiap sudut pameran.

giias 2019

Bisa test drive bukan cuma masuk ke dalam mobil dan merasakan empuknya jok mobil. Yang paling penting bagi calon pembeli mobil baru Astra Financial sebagai platinum sponsor GIIAS 2019 memberikan banyak keuntungan dalam pelayanan pembiayaan keungan mulai dari kredit mobil murah, pembiyaan otomotif, perbankan, teknologi keuangan dan semua kemudahan yang bisa teman-teman temukan melalui Astra Financial.

"Pada tahun kedua sebagai sponsor utama GIIAS, Astra Financial akan menawarkan berbagai program menarik dan best value sesuai dengan komitmen untuk memajukan industri otomotif nasional, khususnya yang berkaitan dengan layanan keuangan yang secara sinergis sesuai dengan kompetensi enam LJK dalam Astra Financial". - Suparno Djasmin

Jadi nantinya teman-teman tidak harus lagi kebingungan dalam hal pembiayaan keuangan saat membeli mobil di GIIAS 2019. Pada GIIAS 2019 Ada enam booth yang disebar di seluruh area pameran, di mana setiap booth mempunyai aktivitas masing-masing yang bisa teman-teman lihat untuk mendapatkan kemudahan solusi pembiayaan, perbankan, dan asuransi.

giias 2019


Main booth Astra Financial di GIIAS 2019 sendiri terletak di Hall 2, sementara booth ACC dan TAF berada di Nusantara Hall, booth FIFGROUP di Hall 9, booth Permata Bank terdapat di Hall 7, booth Asuransi Astra di Hall 10 dan booth Astra Life di Hall 3. Teman-teman datang saja siapa tahu ada penawaran cicilan 0% dan kredit mobil 0% juga, menarik bukan?.

Temukan Penawaran Khusus GIIAS di 6 Booth Astra Financial


Perlu teman-teman ketahui nih kalau tahun ini Astra Financial sebagai platinum sponsor GIIAS 2019 memiliki tema "Inspiring Financial Solution". Tentunya tema ini diwujudkan dengan menyediakan solusi keuangan yang best value bagi pelanggan, meliputi layanan pembiayaan, asuransi hingga perbankan yang secara sinergis disediakan oleh Astra Financial Service.

Ngomong-ngomong, Astra Financial terdiri dari 11 lembaga jasa keuangan: PermataBank, Astra Credit Companies (ACC), Federal International Finance (FIFGROUP), Toyota Astra Finance (TAF) , Surya Artha Nusantara Finance, Komatsu Astra Finance, Asuransi Astra (asuransi umum), Astra Life (asuransi jiwa), Astra Ventura, Astra Welab Digital Arta dan Dana Pensiun Astra.

giias 2019

Astra Financial melalui ke enam lembaga jasa keuangan tersebut, kini telah memiliki aplikasi-aplikasi digital bagi pelanggan untuk mendapat layanan keuangan dengan cepat dan mudah, kapanpun dan dimanapun. Inovasi yang Astra Financial kembangkan, tidak terbatas pada aplikasi yang ada di genggaman kita sebagai konsumen, Astra Financial juga telah melakukan digitalisasi proses bisnis untuk mendukung efisiensi dan efektifitas operasional.

Khusus di GIIAS Jakarta, Wujud digitalisasi terefleksi juga dalam ke-6 Booth Astra Financial yang menampilkan aplikasi digital dan permainan-permainan edukatif dan interaktif bertemakan literasi keuangan yang khusus disiapkan bagi pengunjung GIIAS di setiap booth Astra Financial.

Berikut ini penawaran khusus GIIAS yang bisa teman-teman temukan di 6 booth Astra Financial.

1. Astra Financial di Hall 2 GIIAS 2019

Pada main booth Astra Financial di GIIAS 2019 ini teman-teman bisa mengikuti banyak permainan seru. Bagi yang beruntung bisa mendapatkan merchandise eksklusif dari Astra Financial. Menyediakan souvenir keren bagi para pengunjung berupa bumbag dan goodie bag bagi pengunjung yang memainkan minimal 3 virtual games.

giias 2019

Menariknya lagi, Astra Financial di GIIAS 2019 bikin kegiatan seru I Care, I Share di main booth Astra Financial di GIIAS. Teman-teman jangan sampai kelewatan mengikuti games digital ini karena dari setiap goal yang pemain sampaikan akan dikonversikan dalam bentuk donasi untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat Tangerang dari #SenyumAstraFinancial.

2. Booth Asuransi Astra di Hall 10 GIIAS 2019

Punya mobil baru Jangan lupa untuk mengantisipasi risiko untuk mobil baru teman-teman dengan asuransi kendaraan comprehensive Garda Oto. Datang langsung ke booth Asuransi Astra di Hall 10 ada gratis Gift Set untuk 150 pembeli tunai pertama asuransi komprehensif Garda Oto.

Fyi, teman-teman bisa memberikan perlindungan pada mobil baru kalian menggunakan produk Asuransi Astra yang meliputi Garda Oto, Garda Motor, Garda Medika, HappyOne.id, asuransi komersil dan syariah.

3. Booth ACC dan TAF Nusantara Hall GIIAS 2019

Lanjut ke booth selanjutnya yakni TAF dan ACC di Nusantara Hall. Disana ACC dan TAF memberikan program Bunga Spesial mulai dari 0% (Khusus tenor 1 tahun, DP 25% ADDM – Angsuran-Pertama dibayar di muka) dan hadiah langsung (iPhone XS, Apple Watch, Car Trunk) untuk setiap SPK Kendaraan. Potongan Rp 1 juta Biaya Admin juga tersedia.

ACC (Astra Credit Companies) sudah berpengalaman dalam layanan pembiayaan otomotif (mobil baru dan bekas) sejak 1982, dengan 75 kantor cabang di Indonesia. Sedangkan TAF (Toyota Astra Finance) sudah melayani kredit mobil sejak 2006. Bagi teman-teman yang mau membeli mobil Toyota, Daihatsu dan Lexus, pembiayaan investasi dan modal kerja, bisa cari informasinya di booth TAF atau di 36 kantor cabangnya.

4. Booth FIFGROUP di Hall 9 GIIAS 2019

Kabar gembira bagi teman-teman yang mau kredit motor, langsung datang ke booth FIFGROUP. Kenapa? karena selama GIIAS 2019, FIFGROUP memberikan program Bunga 0% (tenor setahun) dan DP mulai dari 20% (berlaku hanya untuk Vario dan Beat Series) serta hemat angsuran hingga Rp 3,5 juta.

Bukan cuma itu saja bagi teman-teman yang tertarik untuk pengajuan Big Bike (melalui FIF) juga bisa mendapatkan hadiah langsung seperti iPhone XS, Apple Watch, dan hadiah lainnya. Lucky Draw Helm & Jaket keren juga bisa teman-teman dapatkan di booth FIFGROUP. Pulang dari GIIAS 2019 bisa beli motor baru masih dapat hadiah juga, keren banget!.

giias 2019

5. Booth PermataBank di Hall 7 GIIAS 2019

Lanjut lagi ke booth PermataBank di Hall 7 disana teman-teman bisa secara langsung membuka PermataTabungan Bebas. Dengan semangat #SayangUangnya, PermataBank ingin mengajak teman-teman untuk memulai kebiasaan baik dengan berhemat dan menabung. Ada berbagai keuntungan yang bisa teman-teman dapatkan dengan membuka PermataTabungan Bebas. Seperti sebagai berikut:

Permata Tabungan Bebas

• Cashback 10% hingga Rp 500,000 per bulan

• Cashback 100% untuk transaksi pertama

• Gratis Tarik tunai di semua ATM Bank mana saja

Astra World PermataCard

• Cashback 10% di SPBU

• Cashback hingga Rp 500rb untuk aplikasi yang disetujui dan telah bertransaksi

6. Booth Astra Life di Hall 2 GIIAS 2019

Booth terakhir dan bagi saya ini yang paing bikin penasaran. Karena Astra Life menghadirkan Hamish Daud. Nah, Kalau mobil baru teman-teman saja dilindungi, maka berikan juga perlindungan jiwa menggunakan Astra Life dengan langsung datang ke Hall 2 di GIIAS 2019.

Dan temukan solusi perlindungan jiwa Astra Life Special Cashback dan Customer rewards untuk pembelian produk Asuransi Jiwa dan perlindungan jiwa untuk kredit kendaraan khusus nasabah TAF dan ACC.

Well, apapun kebutuhan jasa keuangan yang sedang teman-teman cari, bisa kalian temukan layanan finansial terbaik di booth Astra Financial beserta ke-6 unit usahanya di GIIAS 2019. Ditambah lagi ada ribuan hadiah menarik yang menanti teman-teman untuk bisa dibawa pulang, informasil lengkapnya bisa teman-teman cek di Instagram Astra Financial.

giias 2019

Inovasi produk dan layanan dari #AstraFinancial melengkapi kebutuhan juga memberikan solusi terbaik untuk financial otomotif kita sampai dengan perlindungan jiwa, semua ada dan semua lengkap sesuai dengan tema Astra Financial di #GIIAS2019 "Inspiration Financial Solution".

You May Also Like

25 komentar

  1. Aku tahu kegiatan GIIAS dari GAIKINDO ini dari event yg diadakan di Surabaya mbak, tapi ya sekadar tahu saja hhee
    Iya ya, diadakan di berbagai kota ya, makanya buat pecinta mobil atau calon pembeli bisa melihat mobil impian di acara GIIAS
    Mana banyak pilihan booth untuk disimak yah mbak heheee
    TFS yahh Mbak ^_^

    BalasHapus
  2. dari tahun ke tahun acara GIIAS selalu memberikan penawaran terbaik. ngga heran makin banyak orang yang berbndong bondong dateng, termasuk booth ASTRA, siapa tahu ada penawaran yang cocok dan bisa langsung sabet ya kak

    BalasHapus
  3. krmarin itu om ku yg baru dtg ke jkt, udh ngajakin nih mba utk ke GIIAS. tp masalahnya ini jauuuuh banget dr rawamangun, di Ice BSD Tangerang, yg mana pasti macettt bgt ksana hahahhah. akhirnya batal. duuuh kalo aja diadain di jakarta beneran, aku dtgin deh :). Kalo tangerang, aku nyerah duluan ngadepin macetnyaaa :p

    BalasHapus
  4. AKu akuin deh si ASTRA ini kreatif abis, kalau acara-acara gini selalu saja bisa bikin yang lihat takjub. Pantasan terus berkembang dan dipercaya ya

    BalasHapus
  5. Jadi, pilih mobil yang mana😂? GIIAS dari tahun ke tahun peminatnya makin banyak ya, mampir ke surabaya, nggak nih?

    BalasHapus
  6. Aku belum sempet ke GIIAS nih. Momennya pas dengan mobil lunas. Apakah ini pertanda saatnya ganti mobil?

    BalasHapus
  7. Suka banget kalau datang ke pameran kayak gini. Bisa tambah ilmu dan pengalaman. Tapi di semarang kayaknya belum ada ya? Biasanya cuma lihat yg biasa ada di mall2.

    BalasHapus
  8. Paling suka sama booth Permata Bank, tuh. Sepertinya program #SayangUangnya itu menarik. Mentang-mentang lagi semangat nabung, sih.

    Duh, kok pada ke GIIAS, sih. Kan jadi mau.

    BalasHapus
  9. Dari dulu aku penasaran banget dengan acara GIIAS ini. Ditambah lagi dengan liputan para teman blogger dan live di ig. Tapi acaranya kejauahan di jkt, berat di ongkos

    BalasHapus
  10. Acara GIIAS ini cocok bgt buat para calon pembeli yg kepo dg produk2 otomotif terbaru ya. Rasa penasaran mereka terpuaskan karena lengkapnya informasi yg tdp di sini.

    BalasHapus
  11. Aku beneran baru tau kalau GIIAS itu gak cuma diadakan di Jakarta tapi jg di kota2 lain hehe. Hamish Daudnya gak dipoto mbak ? hehe
    Jd Astra ini sponsor utamanya GIIAS ini ya mbak? Mayan jg ya kalau beli mobil pas ada promo gtu :D

    BalasHapus
  12. Ke GIIAS juga doonk...
    Happy banget bisa hadir kembali ke ajang pameran otomotif terbesar.
    Dan booth Astra memang yang paling happening dan ramai.

    BalasHapus
  13. GIIAS ini memang fenomenal sekali ya tiap penyelenggaraannya. Pasti ada inovasi - inovasi dunia otomotif yang mengagumkan dan bikin mupeng. Termasuk berbagai promo menarik yang ditawarkan Astra Financial ini. Seruu...

    BalasHapus
  14. Acara ini ada nggak seh di aceh? Pengen ikutan karena banyak hadiahnya

    BalasHapus
  15. Acara ini ada nggak seh di aceh? Pengen ikutan karena banyak hadiahnya

    BalasHapus
  16. kalau kita cicil menggunakan Astra Finance lalu dalam perjalanannya ternyata nilai mata uang jatuh akibat inflasi, apakah nilai cicilan kita tetap sama kak?

    BalasHapus
  17. Wah ternyata banyak sekali penawaran menarik dari Astra di Acara GIIAS ini ya, harga khusus juga bisa didapatkan disini kan ya?

    BalasHapus
  18. acaranya seru banget banyak penawaran menarik dari ASTRA
    memang astra selalu yahud kalau jaring peminat gini

    BalasHapus
  19. Oalah kemarin aku lihat postingan instagram temen, sepertinya juga acara ini. Padahal aku sudah membatin: ini orang mau ganti mobil.

    Ehe, keknya perlu deh aku ke sini, buat gaya gayaan siapa tahu tahun depan kebeli itu mobil

    BalasHapus
  20. Dari kemarin liat acara ini di timeline IG dan mupeng. Seru banget kayaknya. Apalagi aku pun suka dengan otomotif. Sayangnya jauh. :(

    BalasHapus
  21. Astra Financial udah dua tahun ya bikin event keren ini, semoga diadakan juga di kota besar lain agar yang di daerah juga mendapatkan promo pembiayaan yang meringankan konsumen ini

    BalasHapus
  22. GIIAS juga hadir di Surabaya, kak...
    Dateng deeh...dijamin kesenangannya berlipat-lipat.
    Apalagi official sponsornya GIIAS 2019 adalah Astra Financials.

    BalasHapus
  23. Ivenny kece juga dan banyak penawaran menariknya

    Salam
    Kidalnarsis.com

    BalasHapus
  24. Huhu, bikin mupeng banget deh pameran GIIAS ini. Mobil2 kerennya, dan juga promo dari Astra Financialnya bikin galau kepengen ganti kendaraan baru :D

    BalasHapus
  25. makin kece badai aja nih Astra

    bikin nyaman konsumen ya?

    BalasHapus

Jangan lupa berkomentar ya, tinggalkan alamat blognya biar bisa balik berkunjung.

Terima Kasih.