Novakid Les Bahasa Inggris Online Untuk Anak yang Menyenangkan

by - Sabtu, September 25, 2021

Me Time menjadi salah satu kegiatan yang wajib bagi saya sejak menjadi ibu, mulai dari Mirza baru lahir sampai sekarang usianya genap 4 tahun. Di fase usianya yang saat ini Mirza mulai tertarik untuk mempelajari sesuatu, dia bukan lagi anak bayi yang 24 jam harus selalu bersama ibunya.

Mirza sudah mulai senang bermain dengan teman seusianya, dan melakukan aktivitasnya sendiri. Sebenarnya tahun ini saya berencana untuk mendaftarkannya sekolah namun saya menarik kembali rencana tersebut sampai kondisi pandemi ini benar-benar aman. Selain itu sebagai ibu jujur saya nggak sanggup harus menemaninya belajar daring.

Ya, saya bukan tipe ibu-ibu yang telaten menemani anak belajar, saya akui itu yang menjadi kekurangan saya. Selain harus bekerja meskipun dari rumah, saya juga tidak memiliki asisten rumah tangga yang bisa membantu pekerjaan rumah. Meskipun begitu sebagai ibu saya ingin memberikan yang terbaik untuk Mirza di usianya sekarang ini.



Anak Asyik Belajar dan Ibu Bisa Bebas Me Time


Saat saya sedang fokus kerja maupun mengurus rumah seperti memasak sampai bersih-bersih biasanya Mirza akan bermain sendiri baik itu dengan temannya atau sekadar nonton video YouTube di smartphone. Kalau dia bermain dengan temannya saya tidak apa-apa tapi kalau dia sudah terlalu lama bermain dengan gadgetnya itu yang membuat saya khawatir sekali.

Meskipun sebenarnya Mirza bukan anak yang kecanduan gadget, saat gadgetnya saya minta pasti langsung dia berikan. Nah, kalau sudah tidak main gadget atau tidak lagi bermain dengan temannya biasanya Mirza menjadi pasif karena tidak ada kegiatan lagi. Sebagai ibunya jelas saya kasihan melihat dia tidak melakukan apa-apa.

Akhirnya saya berpikir ingin memberikan dia sebuah kegiatan edukasi tapi tetap bisa membuatnya bermain dan merasa senang. Karena Mirza suka sekali menonton video anak-anak dengan bahasa Inggris maka saya terpikir untuk mencarikan les bahasa Inggris online, lagi-lagi saya masih belum berani melepas dia pergi keluar rumah.

Terlebih lagi di era yang serba digital ini semakin membuat kita harus menguasai berbagai kemampuan, salah satunya adalah kemampuan bahasa Inggris. Selain itu, banyak negara di dunia termasuk Indonesia yang memasukkan bahasa Inggris dalam mata pelajaran. Mulai dari taman kanak-kanak hingga perguruan tinggi.

Besarnya globalisasi dan pengaruh budaya negara barat membuat sebagian besar film, lagu, buku, hingga acara televisi anak-anak saat ini banyak dibuat dengan Bahasa Inggris. Maka apabila anak bisa memahami Bahasa Inggris, ia tidak perlu repot-repot lagi mencari terjemahan untuk tahu maknanya.

Agar dapat mengikuti pelajaran dengan baik, anak-anak saat ini mulai dituntut belajar bahasa Inggris dari usia yang masih sangat muda. Bahkan, mungkin saat ini anak juga diharuskan untuk mempelajari bahasa Inggris dengan lebih serius. Jadi saya rasa ini pilihan yang tepat untuk mendaftarkan Mirza les bahasa Inggris online.

Anak yang hobi bermain gadget dengan membuka internet seperti Mirza juga akan mendapatkan keuntungan jika bisa memahami bahasa Inggris, karena lebih dari separuh konten di internet ditulis dalam bahasa Inggris atau menggunakan kosa kata berbahasa Inggris.

Novakid Les Bahasa Inggris Online Anak dan OrangTua Menyenangkan dan Fleksibel


Sebagai ibu saya sempat memperhatikan bahwa kurangnya merawat diri menyebabkan orang tua merasa lelah. Kalau sudah mulai lelah dengan urusan anak dan pekerjaan biasanya saya jadi mudah marah dan tidak jarang terlampiaskan kepada anak. Itulah mengapa penting untuk memperhatikan kebutuhan diri sendiri, istirahat dan berkembang seperti anak.



Saya butuh sekali me time tanpa melupakan kebutuhan dan keinginan Mirza, sehingga saya bisa menghabiskan serta menikmati me time dengan tenang. Di Novakid saya tidak perlu khawatir lagi karena Mirza akan dibimbing oleh dibimbing oleh para guru atau tutor yang sudah lulus kualifikasi dan memiliki sertifikasi.

Nantinya anak akan berada dalam bimbingan penutur asli yang juga paham bagaimana cara mengajar dengan metode yang menyenangkan. Selain itu, les bahasa Inggris online di Novakid kelasnya privat one on one. Suasana yang privat ini membuat anak lebih fokus, dan hasilnya nanti pun akan sangat efektif.

Dengan menerapkan pembelajaran yang seru, interaktif, dan disukai anak karena melibatkan berbagai aktivitas motorik dan beragam permainan yang mengasah kreativitas. Biasanya anak susah sekali berkonsentrasi di kelas dan sering cemas menggerakkan tubuh saat harus diam dalam jangka waktu lama.


Penting menciptakan suasana kelas yang menyenangkan agar anak bisa belajar dengan sukarela dan hati riang. Novakid mengombinasikan "Immersive Learning" belajar dari rumah dengan menyenangkan supaya anak-anak bisa berbahasa Inggris dengan fasih sejak dini.

Sarana belajarnya pun dilakukan dalam kelas virtual yang menyenangkan dan berlangsung efisien selama 25 menit agar anak-anak tidak kehilangan konsentrasi. Program Novakid didasarkan pada prinsip-prinsip CEFR dan terdiri dari 5 level yang disesuaikan dengan karakteristik psikologis anak-anak dari berbagai usia.

Guru dan ahli metodologi Novakid mengawasi perkembangan anak dan menyesuaikan program berdasarkan kebutuhan anak di sepanjang proses belajar. Dan yang paling bikin saya happy adalah waktu belajar selama seminggu tiga kali membuat saya punya waktu me time yang sama.

Setidaknya ini bisa menjadi solusi untuk saya saat merasa menyia-nyiakan anak padahal sebagai orang tua kita juga butuh ruang dan privasi sendiri, saya juga tidak mau membatasi potensi anak. Anak saya suka bermain dengan gadgetnya, maka saya mencoba memfasilitasi dia dengan memberikan kegiatan screening time yang baik untuk masa depannya.

Fyi, survei Novakid mengklaim bahwa 85% orang tua yang anak-anaknya belajar bersama mereka dapat melihat hasil yang nyata setelah 2-3 bulan pembelajaran. Novakid juga sudah dipercaya dan digunakan oleh lebih dari 70.000 orang tua di 17 negara lho. Tentu hal ini membuat saya ingin mengajarkan anak bahasa Inggris sejak dini tanpa menguras banyak waktu dan tenaga.

Tertarik mencoba, moms? Nah, pas banget nih karena di bulan September ini ada promo spesial. Kita bisa menggunakan kode promo 25MENUTESSEP pada link registrasi https://cutt.ly/KEBxNovakid lalu pilih trial subscription untuk mendapatkan harga promo Rp. 327.000 untuk 4 kelas serta dapat 1 kelas tambahan GRATIS. Berlaku hanya sampai 30 September, moms, jangan sampai terlewat ya!

You May Also Like

25 komentar

  1. Ini nih yang dicari-cari untuk menemani anak belajar bahasa Inggris, bahasa yang sulit banget diucapin dan dihapalinnya bisa jadi menyenangkan dengan ini.

    BalasHapus
  2. Wah Novakid ini menarik ya, sudah diapaki 70.000 negara. Baru tahu juga kalau ada palikasi sebagus ini. Nanti aku coba ya Kak..

    BalasHapus
  3. Yasshhh, Mirza ganteng, sholih, pinterrr ntar kalo main ke Surabaya lagi, udah cas cis cus nih bahasa Inggrisnyaaaa

    Novakid emang recommended banget ya sist.
    Semoga Mirza makin pinterrrr ya.

    BalasHapus
  4. Ikut les bahasa inggris online seperti novakid ini bukan hanya anak yang bisa belajar tetapi juga orang tua ya mbak. apalagi novakid ini sudah digunakan di 17 negara, pasti berkualitas ya.

    BalasHapus
  5. Kemarin sempet baca di IG ada temen sharing tentang novakids ini, progress anaknya okay di sana. Terus baca review di sini. Wah, jadi makin penasaran nih sama cara belajar, materi dan teachernya ;)

    BalasHapus
  6. Wahh bagus nih mba mengalihkan anak2 yg awalnya suka megang gadget dengan memberikan les dimana dapat mengasah skill2 mereka, menambah edukasi dan pengetahuan mereka, sehingga jadi berguna buat mereka kedepannya.

    BalasHapus
  7. Zaman sekarang emang perlu banget ya ngajarin bahasa asing ke anak-anak gini. Karena zaman semakin maju dan modern, komunikasi dan interaksi juga sudah ga ada batasan wilayah. jadi emang skill bahasa ini diperluin banget dan kalo ga diajarin sejak dini akan akan lebih lambat belajarnya.

    BalasHapus
  8. Boljug ya sepertinya Novakid ini. Lebih baik anak diberi screen time sekalian belajar ya, daripada nonton hiburan unfaedah

    BalasHapus
  9. Novakid ini ternyata bagus juga yaa, bukan hanya sekadar memberi edukasi saja kepada anak. Tetapi juga ttap mengawasi dan melihat perkembangan si anak.

    BalasHapus
  10. hahaha apa anakku jug aperlu ya aku daftarain hihi
    menarii bisa belajar bahasa inggris sejak dini apalagi bahasa inggris sudah umum dan menginternsional tampaknya harus bisa dan menguasai agar bisa membaca buku dg berbahsa inggris . anaku suka baca soalnya

    BalasHapus
  11. Sekarang jaman udah sangat maju sehingga anak2 dianjurkan belajar bahasa Inggris sejak kecil. Saya jadi ingat dulu pertama kali belajar bahasa Inggris kayaknya kelas 6 SD, apalagi anak desa. Telat banget yah...

    Untung sekarang belajar bahasa Inggris dipermudah dengan adanya Novakid ini. Menarik!!

    BalasHapus
  12. Novakid menawarkan kemudahan dalam belajar bahasa inggris, terkhusus bagi ibu-ibu yang ingin belajar bahasa inggris, namun tetap bisa mengasuh anak di rumah.

    Novakid bisa menjadi pilihan tepat

    BalasHapus
  13. Novakid ini aplikasi yang seru dan mudah untuk anak-anak bisa belajar Bahasa Inggris tanpa harus keluar rumah dan ikut kursus offline.
    Anak-anak memang harus dibekali dengan keterampilan berbahasa Asing utamanya Bahasa Inggris biar terbiasa..

    BalasHapus
  14. Wah,kebetulan saya lagi mencari info tentang kursus bahasa inggris untuk anak... Cek novakid ah... Makasih ya mbak...

    BalasHapus
  15. Kerjasama yang baik antara pengajar Novakid, orangtua dan siswa, sehingga kegiatan belajar bahasa Inggris jadi mengasikkan.

    BalasHapus
  16. Belajar di Novakid asyik juga,ya, karena Novakid mengawasi perkembangan anak dan menyesuaikan program berdasarkan kebutuhan anak di sepanjang proses belajar. Anak bisa belajar Bahasa Inggris dengan cara yang menyenangkan.

    BalasHapus
  17. Ok juga nih kalau guru dan ahli metodologi Novakid juga mengawasi perkembangan anak sehingga bisa menyesuaikan program berdasarkan kebutuhan anak di sepanjang proses belajar.

    BalasHapus
  18. Kyknya sering liat nih iklannya seliweran di sosmed.
    Wah kyknya seru ya krn gurunya tu penutur asli. Anak2 biasanya lbh gampang paham kalau dah nyemplung dan terbiasa gtu apalagi sama nativ langsung
    Menarik jg nih programnya, mereka ada free trial gak ya? #ngarep hehe

    BalasHapus
  19. Wajib aku rekomendasi kan ke keponakan nih, mengingat bahasa Inggris kan sekarang penting banget ya Mba Risk

    BalasHapus
  20. Anak-anak yang cerdas lahir dari Ibu yang cerdas juga yaa..
    Senang sekali ada Novakid yang memberikan pembelajaran online dengan menyenangkan dan waktu optimal.

    BalasHapus
  21. iya, ikut kelas bahasa inggris online boleh juga untuk si kecil
    tapi ya ibu bapaknya harus nemenin praktek sih
    soalnya kalau gak praktek tuh sering lupa dan ngerasa gak penting (ini aku sih, hehehe)

    BalasHapus
  22. Tak mudah cari les bahasa Inggris yang bagus. Baca ini jadi tahu sekarang, bagaimana les yang seharusnya. Ga cuma bagus tapi juga disukai oleh anak.

    BalasHapus
  23. Berdasarkan pengalaman Aiman, saat kecil dia juga suka nonton video-video mainan atau belajar angka dan huruf dalam bahasa Inggris, Alhamdulillah dia lebih mudah memahami dan menghafal kosakata bahasa inggris.

    BalasHapus
  24. bimbingan penutur asli bagus banget nih.jadi anak bisa native speaker ngomongnya ya. klu yang privat ini memang bagus krn membuat anak lebih fokus. anak saya klu les juga maunya privat krn dia butuh kefokusan yg maksimal

    BalasHapus

Jangan lupa berkomentar ya, tinggalkan alamat blognya biar bisa balik berkunjung.

Terima Kasih.